Mungkin kebanyakan anak kecil menyukai makanan ini, ada beberapa pedagang di sekolah dasar menjualnya dengan menggoreng bersama telor atau dengan mie gulung yang menyelimuti makanan ini. Tau kan diantara sobat pasti sering menemukan makanan ini? Ya bener banget sob, sosis jawabannya. Sosis merupakan makanan yang terbuat dari daging cincang, lemak hewan, rempah-rempah yang dicampur dan dibentuk panjang. Banyak swalayan dan pasar menjual sosis, kita sebagai konsumen bisa menikmatinya secara instan langsung membeli sosis mentah sebelum kita olah dengan digoreng atau cara lain. Pasti diantara sobat sudah biasa dan ada juga yang belum biasa mengolah sosis. Dan juga mungkin diantara sobat banyak yang bertanya bagaimana sih Resep Sosis olahan? Atau ada pemikiran kalau bagaimana sih Cara Membuat Sosis olahan itu? Tenang sobat. Di situ kami hadir untuk memberikan resepnya untuk sobat.
Resep Sosis
Sudah penasaran kah sobat dengan resepnya? Gak banyak juga loh buku resep dan artikel di koran yang membahas tentang Cara Membuat Sosis Ayam olahan sob. Makanan yang satu ini menjadi populer seiring berkembangnya bahan instan untuk diolah menjadi makanan siap santap karena tidak perlu banyak bahan tambahan sebelum menjadi makanan yang bisa sobat nikmati. Karena digorenga saja bisa dengan dinikmati bersama nasi. Sudah biasa bukan? Kami mengerti sobat penyuka makanan yang luar biasa. Ini dia Resep Masakan Sosis untuk sobat coba.
Sosis Saus Asem Manis Pedas
Bahan-bahan yang diperlukan :
- 6 buah sosis sapi (khusus buat goreng)
Bahan Saos :
- 200 ml air
- 8 sendok makan saos sambal
- 6 sendok makan saos tomat
- 3 siung bawang putih (cincang halus)
- 1 bungkus kaldu ayam
- 1 buah bawang bombay
- Lada secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Cara membuat :
- Potong sosis terlebih dahulu menjadi 4 bagian lalu bentuk seperti kembang. Goreng sosis hingga merekah lalu tiriskan.
- Tumis bawang putih, bawang bombay hingga harum lalu masukan kaldu ayam, gula pasir, lada, saos tomat, saos sambal, dan air kemudian diaduk rata. Diamkan hingga mendidih.
- Masukkan sosis yg telah digoreng ke dalam saos yg telah mendidih. Masak selama 2 menit.
- Matikan kompor lalu angkat dan sajikan dengan nasi hangat.
0 Response to "Resep Aneka Olahan Sosis Sapi dan Sosis Ayam"
Post a Comment